Mulai 1 April 2016 Jalan Inpres Petukangan Selatan Diberlakukan Sistem Buka Tutup Satu Arah


Pesanggrahan - Terhitung sejak hari ini Jumat (1/4/2016) di jalan inpres kelurahan Petukangan Selatan kecamatan Pesanggrahan Jaksel mulai diberlakukan sistem buka tutup satu arah. Pemberlakukan sistem buka tutup satu arah itu bertujuan untuk mengurai kemacetan dikawasan tersebut.
Sejak pukul 06.00 wib sejumlah petugas dari Polsek Pesanggrahan Polres Metro Jakarta Selatan, Satpol PP dan Dishub terlihat berjaga-jaga dikawasan tersebut mulai dari pertigaan jalan inpres samping SMAN 90 hingga pertigaan jalan Adam Malik samping Indomaret.
Informasi yang dihimpun dari anggota Bhabinkamtibmas kelurahan Petukangan Selatan Aiptu Sarno mengatakan pemberlakuan sistem buka tutup satu arah ini merupakan tindak lanjut atas keluhan dan masukan dari masyarakat sekitar, kalau kawasan tersebut sering terjadi macet terutama saat pagi dan sore hari yang diakibatkan oleh banyaknya kendaraan yang memilih melalui kawasan tersebut sebagai jalan alternatif untuk menghindari jalan Ciledug raya yang sedang ada proses pembangunan jalan layang bus trans jakarta.
Sistem buka tutup satu arah tersebut dilakukan pada pagi hari mulai pukul 06.00 wib sampai pukul 09.00 wib berlaku satu arah dari jalan Adam Malik menuju jalan Inpres dan sore harinya mulai pukul 16.00 wib sampai pukul 21.00 wib berlaku satu arah sebaliknya.

Tidak ada komentar

Facebook

Seo Services