Personil Polsek Pesanggrahan Kenakan Seragam Batik Pantau Pelaksanaan UAN

Pesanggrahan - Kepolisian sektor Pesanggrahan Polres Metro Jakarta Selatan mengerahkan personilnya untuk mengamankan jalannya Ujian Akhir Nasional (UAN) berbasis komputer tingkat sekolah menengah atas sederajat yang dilaksanakan mulai Senin (4/4/2016) hingga Selasa (12/4/2016).

Kapolsek Pesanggrahan Kompol Afroni Sugiarto, SE, MM mengatakan dalam pengamanan UAN anggotanya diperintahkan untuk tidak mengenakan seragam dinas melainkan mengenakan seragam batik.

"Sesuai instruksi pimpinan anggota yang melakukan pengamanan UAN tidak mengenakan pakaian dinas tapi berseragam batik saja" ujarnya.

Hal tersebut menurut Kapolsek agar tidak menimbulkan ketegangan atau rasa takut terhadap para siswa peserta ujian. Teknis pengamanannya sendiri anggota hanya melakukan pemantauan serta pengumpulan data dan tidak boleh mendekati ruang ujian.

"Ada 14 personil yang terdiri dari personil terbuka dan tertutup kami siagakan untuk mengamankan jalannya ujian di 14 sekolah menengah atas sederajat yang ada diwilayah pesanggrahan" tutup Kapolsek.

Tidak ada komentar

Facebook

Seo Services