Polsek Pesanggrahan - Bhabinkamtibmas Kel. Pesanggrahan Aiptu Achmad Yani melakukan pengamanan hari terakhir ujian nasional di SDN 02 & 08 Pesanggrahan Jaksel.
Materi ujian hari terakhir adalah mata pelajaran IPA dimana diikuti oleh 54 siswa dari SDN 02 dan 84 siswa dari SDN 08. Dalam pelaksanaannya disiapkan sebanyak 8 ruang ujian.
Dalam pelaksanaanya ujian nasional tersebut berlangsung tertib dan lancar tanpa ada halangan ataupun gangguan dan hal-hal yang tidak diinginkan.
Kepala Sekolah SDN 02 Drs. Rahmat Spd dan SDN 08 Ibu Yeyet Surati, Spd mengucapkan terima kasih atas pengamanan yang dilakukan oleh Polsek Pesanggrahan selama pelaksanaan ujian nasional sampai dengan selesai.
Tidak ada komentar