Personil Polsek Pesanggrahan Jadi Pembina Upacara Di Sekolah

Pesanggrahan - Melalui kegiatan upacara bendera di sekolah personil Polsek Pesanggrahan menjadi pembina upacara yang dilakukan rutin disetiap hari Senin. 

Ini merupakan tindak lanjut hasil coffee morning yang dilakukan di mapolsek Pesanggrahan beberapa waktu lalu antara pihak sekolah dengan Polsek Pesanggrahan dan merupakan wujud pembinaan kepada para pelajar guna mencegah perilaku yang dapat merusak dan merugikan pelajar.

Sebanyak 14 personils kepolisian dari Polsek Pesanggrahan ditugaskan untuk menjadi pembina upacara di 14 sekolah yang ada diwilayah hukum Polsek Pesanggrahan secara serentak pada Senin (24/8) pagi.

Salah satunya dilangsungkan di SMA Kartika Wakapolsek Pesanggrahan AKP Sunarto selaku pembina upacara menyampaikan amanat kepada adik-adik pelajar untuk tidak menggunakan narkoba, menghindari pergaulan bebas dan tidak melakukan tawuran pelajar.

Ia juga mengajak pelajar untuk menatap masa depan dengan meningkatkan kreatifitas masing-masing secara otomatis dengan terus meningkatkan metode belajar yang up to date sehingga pelajar di usia remaja dapat diandalkan di dunia internasional.

Selain itu Wakapolsek juga memanfaatkan upacara bendera ini sebagai ajang sosialisasi tertib berlalu lintas kepada para siswa.


     



 

Tidak ada komentar

Facebook

Seo Services