Perkokoh Silaturahmi Kapolsek Pesanggrahan Sowan ke Batalyon Arhanudse-10

Pesanggrahan - Perkokoh silaturahmi serta menjalin kekompakan dan soliditas jajaran Polri dan TNI wilayah Pesanggrahan, Kapolsek Pesanggrahan Kompol Afroni Sugiarto, SE, MM berkunjung ke markas Btalyon Arhanudse-10/1/F Kodam Jaya Jumat (4/12).

Dalam kunjungan perdananya ini Kapolsek Pesanggrahan diterima langsung oleh Komandan Batalyon Arhanudse-10 Mayor Arh Henri Yudi Setiawan, S.I.Pem.

Kunjungan silaturahmi ini bertujuan untuk menciptakan keamanan, ketertiban demi terwujudnya wilayah Pesanggrahan yang aman dan kondusif. Oleh sebab itu perlu adanya jalinan tali silaturahmi antara Kepolisian dan TNI, dikarenakan hal tersebut amat sangat penting dalam membangun sinergitas.

Dalam pertemuan yang penuh suasana keakraban itu Kapolsek dan Danyon sepakat untuk terus melakukan koordinasi yang selama ini telah terjalin dengan baik serta saling mendukung guna menciptakan suasana wilayah Pesanggrahan yang aman dan kondusif. 



 

Tidak ada komentar

Facebook

Seo Services